Rabu, 01 April 2009

HUT CMCI KE VI

Pada acara ulang tahun CMCI yang ke VI, kali ini diadakan dengan sangat sederhana. Bertempat di Wisata Makanan yang yang berada di JaCC Jln.Kebon Kacang, Jakarta Pusat itu tidak banyak pengurus CMCI yang hadir seperti Felix Dalimarta, Dr.Emir Rasyid dan lainnya serta Tantowi Yahta yang merupakan idola bagi para anggota CMCI dan penggemar music country juga tidak tampak hadir. Sedang yang lain seperti Frankie Tanuwijaya, Edy Mulya, Lieqie, Pinky Warouw,Lony, Vredy Hopkins, Hanny, Uray Lia dan lainnya tampak hadir ikut memeriahkan acara tersebut,Dengan hiburan band country Buckaroo dengan vokalisnya yang tidak asing lagi Anya Sleebos, yang memang secara rutin setiap hari Rabu malam menghibur para pengunjung wisata makanan JaCC turut memeriahkan HUT CMCI yang ke VI tersebut. Acara dimulai dengan kata sambutan oleh Vredy Hopkins dan dilanjutkan dengan acara tiup lilin yang dilakukan oleh Frankie Tanuwijaya dan selanjutnya diikuti pula oleh Murdiyanto, Lieqie dan lainnya acara ini semakin meriah dengan adanya bintang tamu yang kebetulan hadir dalam acara tersebut yaitu seorang penyanyi lokal Makasar bernama Nova Rieuwpassa dengan membawakan lagu lagu country cukup memeriahkan acara HUT CMCI yang ke VI tersebut. Dan tidak ketinggalan para pecinta line dance ikut bergembira berline dance ria mengikuti irama musik. Tak ketinggalan dalam menyumbangkan lagu lagu country dalam acara ini seperti Murdiyanto, Edy Mulya dan lainnya.



Lieqie sedang meniup lilin disaksikan Frankie Tanuwidjaya dan Murdiyanto.


Murdiyanto, Anya Sleebos dan Nova Riewpassa bersama sama membawakan lagu.




Tampak Pingkie Warouw dan pecinta line dancer lainnya sedang beraksi.


Sultje salah seorang pengajar line dance foto bersama muridnya.


Foto bersama anggota CMCI.


Foto terkait dapat anda lihat di SERBA SERBI FOTO CMCI.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar